BINGUNG, Reset atau Ganti Password PB Garena?

Buat troopers yang sekarang lagi bingung karena mau ganti password PB Garena tidak tahu cara nya, yasudah simak langkah-langkah dibawah ini. Hal ini terkadang membuat cemas karena dari awal buat akun PB Garena tidak pernah sekalipun reset kata sandi account Point Blank sendiri. Padahal penggantian password akun secara berkala akan menjadikan akun tersebut lebih aman dari hacker.

Sayangkan kalau akun PB temen-temen yang sudah bintang lima di hack kompetitor yang curang. Maka dari itu sekarang kita lakukan pengaturan akun Garena dengan cara ganti passwordnya secara berkala. Tapi temen-temen tidak lupa kan, sama password lama beserta email atau nama pengguna akun PB nya?

Kalau lupa yah tentu sulit untuk ganti password PB Garena, karena sebelum kita mengganti sandinya, lebih dulu harus masuk akun Point Blank yang dipunya dengan email, nama pengguna dan juga password akun lama kita. Dengan begitu troopers bisa gampang melakukan pengaturan akun Garena yakni reset passwordnya tanpa email maupun nomor untuk verifikasi penggantian password lama dengan yang baru. Baik, langsung saja simak tahapan di bawah ini!!

Cara Mengganti Password PB Garena tanpa Email dan Nomor HP

Disini yang saya maksud tanpa email dan nomor Hp buat verifikasi sandi baru yang nanti kita buat. Kalau masuk akun PB nya tetap butuh yang namanya email, username dan passwordnya. Berikut tahapa-tahapan dari proses reset password PB lama diganti baru:

1. Langkah awal, masuk ke akun PB Garena seperti biasa dengan email nama pengguna dan password lama
2. Setelah berhasil masuk, silahkan lihat bagian samping kiri layar ada tulisan Ubah Password. Nah klik tulisan link tersebut
garena reset password
3. Maka troopers akan menemukan halaman dimana kita bisa reset password lama dengan yag baru seperti gambar di bawah ini contohnya
pengaturan akun pb garena
Penjelasan Halaman dari Ubah Password:

  • Masukkan kata sandi lama
  • Buat kata sandi akun PB baru menggunakan karakter huruf besar dan kecil, angka juga simbol
  • Ulangi password baru yang tadi dibuat
  • Masukkan verifikasi kode yang muncul disamping kolom memasukkan kode
  • Terakhir, klik tombol UBAH

Maka temen-temen sudah selesai ganti password PB Garena yang lama dengan baru. Hal ini memang sangat di sarankan, yakni mengubah password secara berkala dalam kurun waktu yang bisa kalian tentukan sendiri demi keamanan akun Point Blank kalian sendiri. Sekian apa yang bisa saya bagikan kali ini, semoga manfaat!!
BINGUNG, Reset atau Ganti Password PB Garena? BINGUNG, Reset atau Ganti Password PB Garena? Reviewed by Faz DB on September 20, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Comments system

[blogger]
Diberdayakan oleh Blogger.